ASUS Chromebox 4; Ketika Kebutuhan Anda Lebih Dari Sekedar Chromebook

ASUS Chromebox 4; Ketika Kebutuhan Anda Lebih Dari Sekedar Chromebook

Seiring dengan berkembangnya teknologi, cara kita menggunakan komputer perlahan mulai berubah dan produktivitas kita beralih menjadi digital. Seperti penggunaan aplikasi Cloud-based atau sebagian besar pekerjaan Anda dilakukan di Chrome browser. Sehingga nilai dari Chrome OS menjadi semakin meningkat. Chromebox adalah PC mini berbentuk kotak yang pada dasarnya dapat menangani berbagai Tools online yang dapat Anda gunakan. Perangkat keras ini adalah perangkat terbaik dikelasnya.

ASUS Chromebox, yang menjalankan sistem operasi Google Chrome OS, telah berkembang menjadi salah satu pemain yang diperhitungkan dalam segmentasi perangkat workplace. Berbagai opini yang meragukan Chrome OS sebagai pengganti Windows sepertinya kurang tepat. Hal ini dikarenakan Chromebox juga relatif murah dalam beberapa konfigurasi, jika dibandingkan dengan sistem Windows dan macOS. Salah satu Chromebox terbaru dari ASUS ialah Chromebox 4 yang secara resmi diperkenalkan ke publik pada Maret 2021.

Desain

ASUS Chromebox 4 berbentuk persegi dengan ukuran 148.5 x 148.5 x 40 mm dan memiliki sudut-sudut yang membulat. Chromebox 4 hanya tersedia dalam warna Gunmetal Grey.

Perangkat ini memiliki berat sekitar 1kg (2.2lbs). Chromebox 4 memiliki casing plastik yang bersifat matte, sedangkan Chromebox 3 memiliki casing yang terbuat dari alumunium. 

Semua varian Chromebox 4 dilengkapi dengan kit pemasangan VESA jika Anda ingin menghemat lebih banyak ruang di kantor Anda. Ini juga memungkinkan Anda untuk menghubungkannya ke bagian belakang monitor, serta kabel daya yang diperlukan. Speaker internal, keyboard atau mouse tidak disertakan dalam paket pembelian. Anda harus menyediakan perangkat suara dan I/O Anda sendiri.

Spesifikasi

Chromebox 4 tersedia dalam berbagai varian CPU, yaitu Intel Celeron, i3, i5, dan juga i7. Sebagian besar pengguna memilih Chromebox 4 dengan model i3 standar dengan RAM 8GB. Prosesor i3 mampu menangani pengeditan foto dan multi-tab Anda. Jika Anda membutuhkan RAM yang cukup besar, varian i7 dengan RAM ekstra akan lebih sesuai untuk Anda.

CPU Intel Core i3-10110U di Asus Chromebox 4 memiliki prosesor seluler dual-core dengan peringkat 2,10 GHz. Prosesor ini lebih cepat jika dibandingkan dengan prosesor Celeron yang ditawarkan di Chromebox budget lainnya. 

Selain itu, Chromebox ini juga dilengkapi dengan banyak port. Ada microSD card reader dan jack audio di bagian depan, serta dua port USB 3.2 Gen 1. Pada bagian belakang terdapat tiga port USB 3.2 Gen 2, serta dua port HDMI dan konektor Type-C yang memungkinkan DisplayPort dan transmisi daya 15W. Tidak ketinggalan untuk jaringannya, perangkat ini menggunakan Wi-Fi 6 dual-band, Bluetooth 5.2, dan Gigabit Ethernet.

Simpulan

ASUS Chromebox 4 adalah PC mini yang sempurna jika Anda mencari desktop yang mudah digunakan dan memiliki keamanan tingkat Enterprise.  Saat ini, semakin banyak perangkat lunak yang bermigrasi ke cloud sehingga komputasi berbasis browser menjadi lebih diminati. Aplikasi Android dan Chrome dari Google memastikan bahwa Anda akan menemukan berbagai fungsi untuk perangkat ini.

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.